Selasa, November 11, 2025

Yayasan Khazanah GNH dan Halaltoday.Id Angkat Isu Halal Internasional dan Gelar Indonesia Halal Brand and Conference

- Advertisement -

Angkat Isu Halal Internasional, Yayasan Khazanah GNH dan Halaltoday.Id Gelar Indonesia Halal Brand and Conference Serta Dua Penghargaan Bergengsi Yaitu Indonesia Digital Halal Brand Award Dan Halal Brand Consumer Choice Award 2025:

  • Mobilitas barang, jasa, dan manusia melintasi batas negara membuat kepercayaan terhadap kehalalan produk, jasa keuangan, obat-obatan, hingga pariwisata menjadi isu utama bagi umat Islam di seluruh dunia.
  • Belum ada standardisasi global yang jelas membuat aturan terkait halal di pasar internasional masih menjumpai kendala di lapangan
  • Yayasan Khazanah GNH bersama Halaltoday.id menggelar conference mengangkat tema: “Global Halal and Fatwa Standardization in the Modern World.”
  • Di saat yg sama guna memperkuat reputasi produk halal di pasar nasional Yayasan Khazanah GNH kerja sama dengan Halal Today Gelar Indonesia Digital Halal Brand Awards 2025 sebagai apresiasi bagi pemilik brand halal nasional

Industri halal nasional dan global terus berkembang pesat, menawarkan potensi pasar yang sangat besar. Di Indonesia, kesadaran konsumen akan produk halal juga semakin meningkat. Data dari Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) menunjukkan bahwa lebih dari 80% konsumen di Tanah Air sudah menyadari pentingnya sertifikasi halal.

Sertifikasi halal bukan sekadar label, melainkan elemen strategis bisnis jangka panjang yang menumbuhkan kepercayaan, loyalitas konsumen, dan memperkuat daya saing.

Menyikapi hal ini, Yayasan Khazanah Gus Nadirsyah Hosen (YKGNH) bersama Halaltoday.id dan lembaga riset ABSP (Astrabuana Sendhang Pranawa) menyelenggarakan Indonesia Digital Halal Brand Awards (IDHBA) 2025 sebagai bentuk apresiasi bagi pelaku industri yang telah berkomitmen pada industri halal.

Menurut Prof. Dr. H. Nadirsyah Hosen, LLM, MA (Hons), PhD, yang akrab disapa Gus Nadir, pemerintah memiliki peran penting dalam mendorong industri halal.

“Pemerintah merupakan pihak yang paling kuat memiliki kepentingan untuk mendorong industri halalnya menjadi pelopor dan juga acuan bagi konsumen baik di dalam negeri maupun dunia,” ujar Gus Nadir dalam acara Indonesia Halal Brand Conference 2025 di Hotel Sultan Jakarta (10/11/2025).

Ia menambahkan bahwa perusahaan yang memiliki sertifikat halal dan secara konsisten membangun citra mereknya akan meningkatkan kepercayaan konsumen muslim. Hal ini dikarenakan sertifikasi halal membuka peluang pasar baru dan memperkuat penetrasi di pasar nasional maupun global.

“Sehingga sertifikasi halal bukan hanya sekadar menambah logo saja, tetapi lebih dari itu adalah simbol kepercayaan,” tegasnya.

Lalu terkait dengan bagaimana brand lokal bisa bersaing di pasar internasional, KH. Sholahuddin Al Ayyubi, Ketua MUI bidang Halal dan Ekonomi Syariah serta Ketua  KNEKS mengatakan bahwa Indonesia memiliki potensi pasar halal yang besar di global.

“Dengan memiliki kekuatan pasar domestik, pertumbuhan populasi muslim dunia, sektor F&B halal yang telah berkembang, ekosistem e-commerce Indonesia serta jumlah kesepakatan investasi terbanyak, maka peluang tersebut sangat besar dan terbuka lebar,” ujarnya dalam acara IHBC di Hotel Sultan, Jakarta.

- Advertisement -

Apresiasi untuk Komitmen Industri Halal Digital

IDHBA 2025 diselenggarakan untuk mengapresiasi merek atau produk halal terbaik dari berbagai kategori yang dinilai sukses memanfaatkan kanal digital untuk membangun kesadaran dan reputasi merek mereka di masyarakat.

“Indonesia Digital Halal Brand Awards tidak hanya menjadi simbol apresiasi, tetapi juga momentum untuk mendorong komunikasi produk halal yang strategis, inovatif, dan konsisten,” ujar Rofian Akbar, Pemimpin Redaksi Halaltoday.id. Ia melanjutkan bahwa kesuksesan komunikasi produk halal tidak hanya bergantung pada teknologi, tetapi juga inovasi dan konsistensi.

Gus Nadir percaya bahwa acara ini akan meningkatkan diskursus halal dan memberikan dampak besar bagi masyarakat, baik secara ekonomi maupun citra negara. Dengan mendukung acara seperti ini, pemerintah menunjukkan komitmennya terhadap perlindungan konsumen muslim, memberikan kepastian hukum, dan memperkuat industri serta ekonomi halal secara keseluruhan.

Acara penganugerahan Indonesia Digital Halal Brand Awards (IDHBA) 2025 diselenggarakan pada 10 November 2025 di Hotel Sultan, Jakarta dan menghasilkan sejumlah pemenang antara lain:

  1. Danone untuk Aqua dengan kategori Digital Halal Brand
  2. Danone untuk SGM dengan dua kategori yakni Digital Halal Brand dan Halal Brand Consumer Choice
  3. Hatari untuk dua produk Yakni Malkist dan Crackers dengan kategori Digital Halal Brand
  4. Whincezz dengan kategori Digital Halal Brand

“Penghargaan ini merupakan Bentuk kepercayaan konsumen kepada kami, bentuk komitmen dan menumbuhkan kepercayaan konsumen kami terjaga kehalalnnya” ungkap Prima Sehanputri, Head of Regulatory Affairs Danone Indonesia.

Raymond C Widodo, General Manager Marketing Hatari merasa bahagia mendapatkan apresiasi dari Halaltoday.id.

“Hal ini akan menjadikan HATARI termotivasi dan lebih baik lagi dalam mengkomunikasikan halal kepada konsumen kami” kata Raymond.

Selain itu, Rifaldi Hussein, Marketing Manager Communication Wincheez mengatakan dengan komitmen tinggi, sebagai pemain keju termuda baru 11 tahun selalu berupaya memberikan kontribusi dan produk berkualitas terbaik bagi masyarakat.

“Melalui penghargaan ini tentu menjadi motivasi kami untuk terus menjaga kehalalan produk kami” pungkasnya.

Facebook Comment
- Advertisement -

Log In

Forgot password?

Don't have an account? Register

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.