Sabtu, Mei 4, 2024

Tren Makanan dengan Nitrogen Cair, Amankah untuk Anak ?

Annisah Ade
Annisah Ade
Peduli Kesehatan

Makanan Trending

Jajanan adalah jenis makanan ringan yang bisa dikonsumsi oleh setiap kalangan, terutama bagi anak-anak. Dalam memilih jajanan baik, anak maupun orang dewasa tidak memperhatikan faktor kesehatan, yang penting enak dengan tampilan yang unik. Bahkan terkadang pengaruh gaya dan tren justru menjadi salah satu alasan dalam memilih jajanan, misal agar terlihat keren atau terkesan update.

Akan tetapi jajanan belum terjamin akan keamanan pangannya. Beberapa waktu terakhir jajanan unik menjadi sorotan publik yang menyebabkan keracunan pada anak. Penemuan bahan kimia Nitrogen Cair pada makanan yang unik dan sedang tren yaitu Ice smoke atau ciki ngebul.

Nitrogen Cair pada Makanan

Nitrogen cair merupakan cairan tidak  berwarna, tidak berasa, dan tidak berbau  memiliki suhu yang sangat rendah, titik didih  dari nitrogen cair sendiri mencapai −195,8oC. Penggunaan nitrogen biasanya untuk pembekuan suatu produk atau subjek suatu penelitian. Penambahan nitrogen pada makanan menajadi perhatian karena menimbulkan masalah kesehatan bagi masyarakat. Ketika dikonsumsi ciki ngebul memberikan rasa dingin bahkan dapat mengeluarkan asap dari mulut sehingga menajdi makanan yang dianggap unik bahkan digemari oleh kalangan anak-anak.

Asap yang dikeluarkan pada jajanan tersebut merupakan cairan nitrogen atau liquid nitrogen, nitrogen dalam keadaan cair  pada suhu yang sangat rendah dapat mengeluarkan asap, sehigga saat dipadukan dengan hidangan makanan akan terkesan unik.  Cairan ini bahkan tidak memiliki warna bahkan tidak berbau sehingga tidak berpengaruh terhadap rasa pada makanan, akan tetapi konsumsi cairan nitrogen dapat mengakibatkan masalah kesehatan.

Dampak Konsumsi Nitrogen Cair

Penggunaan nitrogen cair pada makanan yang berlebihan kemudian dikonsumsi dalam jangka panjang dapat menyebabkan masalah kesehatan serius. Keracunan pangan akibat nitrogen cair ini dapat menyebabkan radang dingin dan luka bakar terutama pada beberapa jaringan lunak seperti kulit.

Bahkan menghirup terlalu banyak uap yang dihasilkan oleh makanan atau minuman yang diproses menggunakan nitrogen cair dapat memicu  kesulitan bernafas yang cukup parah. Mengkonsumsi makanan dengan penamabahan nitrogen cair dapat menyebabkan tenggorokan terasa seperti terbakar, dikarenakan sensasi dingin dan langsung bersentuhan dengan organ tubuh.

Surat Edaran Kemenkes 

Berdasarkan Surat Edaran dari Kementerian Kesehatan Nomor: KL.02.02/C/90/2023, tanggal 06 Januari 2023 dan Surat Edaran dari Badan Pengawasan Obat Dan Makanan Nomor: PW.04.08.5.53.01.23.01, tanggal 06 Januari 2023, Perihal Pengawasan Pangan Olahan Siap Saji yang ditambahkan Nitrogen Cair, terdapat informasi tentang kasus kesakitan (foodborne disease) yang diduga akibat mengonsumsi makanan ciki ngebul.

Kementerian Kesehatan menghimbau semua pihak untuk tetap waspada terhadap bahaya konsumsi makanan ice smoke atau ciki ngebul yang banyak ditemui terutama pada jajanan anak. Hal ini dilakukan sebagai pencegahan peningkatan kasus keracunan pangan yang lebih parah khussunya diakibatkan oleh nitrogen cair yang dikonsumsi secara berlebihan.

Upaya Meringankan Keracunan dengan Pangan Jajanan Anak Sekolah (PJAS)  

Mengantisipasi dampak yang semakin luas dan masif, Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit memberikan himbauan  kepada masyarakat akan bahaya konsumsi ciki ngebul,  serta mengharuskan kepada pihak restoran yang menggunakan nitrogen cair pada makanan siap saji untuk memberikan informasi cara konsumsi yang aman kepada konsumen.

Upaya dalam meringankan keracunan akibat nitrogen cair, dapat juga dilakukan dengan selektif dalam memilih makanan. Makanan bergizi dan seimbang lebih dianjurkan tertama pada ada anak-anak Peran orang tua sangat diperlukan dalam memberikan pangan yang bergizi dan seimbang serta mengajarkan anak untuk memilih dan mengkonsumsi makanan yang bergizi dan seimbang.

Penyampaian informasi mengenai pangan yang bergizi dapat membuat anak lebih berhati-hati dalam memilih jajanan. Pengawas dan Penyuluh Keamanan Pangan memberikan informasi dan edukasi tentang Pangan Jajanan Anak Sekolah (PJAS) yang bergizi dalam rangka pencapaian gizi seimbang. Pangan Jajanan Anak Sekolah (PJAS) adalah salah satu  sumber asupan gizi yang dibutuhkan bagi anak selama  pembelajaran di sekolah.

Pangan Jajanan Anak Sekolah (PJAS) yang sesuai adalah PJAS yang aman, bermutu, dan bergizi serta disukai oleh anak. Berikut beberapa tips memilih PJAS yang sesuai :

  • Kenali dan pilih jajanan yang aman
  • Jaga kebersihan
  • Pemilihann jajanan yang selektif dengan cek KLIK (Kemasasan, Label, Izin edaran, dan Kadaluarsa)
  • Pahami dan ketahui kandungan gizinya

Sumber:

Anggiruling, Dwikani Oklita, et al. “Analisis Faktor Pemilihan Jajanan, Kontribusi Gizi Dan Status Gizi Siswa Sekolah Dasar.” Media Kesehatan Masyarakat Indonesia, vol. 15, no. 1, p. 81, 2019.

Badan Pengawas Obat Dan Makanan. Pedoman Pangan Jajanan Anak Sekolah Untuk Pencapaian Gizi Seimbang. Direktorat Standardisasi Produk Pangan Deputi Bidang Pengawasan Keamanan Pangan Dan Bahan Berbahaya Badan Pengawas Obat Dan Makanan Republik Indonesia. 2021

Candra, Adhitya Aji, et al. “Pengaruh Pemberian Makanan Jajanan, Pendidikan Gizi, Dan Suplementasi Besi TERHADAP Status Gizi, Pengetahuan Gizi, Dan Status Anemia Pada Siswa Sekolah Dasar.” Jurnal Gizi Dan Pangan, vol. 8, no. 2, p. 103, 2014.

Surat Edaran Nomor : Kl.02.02/C/90/2023 Tentang Pengawasan Terhadap Penggunaan Nitrogen Cair Pada Produk Pangan Siap Saji

Yulviani, Tiara Sri, et al. “Review: POTENSI Nitrogen Cair Dalam Mempertahankan KUALITAS Vitamin C Dan Kadar Air Pada Buah Beku.” Jurnal Sains Dan Kesehatan, vol. 4, no. 5, pp. 534–539, 2022.

Annisah Ade
Annisah Ade
Peduli Kesehatan
Facebook Comment

ARTIKEL TERPOPULER

Log In

Forgot password?

Don't have an account? Register

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.