Sabtu, Desember 7, 2024

Implementasi Metode Simple Additive Weighting(SAW)

Amanda Dwi Cahyani Putri
Amanda Dwi Cahyani Putri
Mahasiswa Universitas Pamulang
- Advertisement -

Semakin berkembangnya zaman, bidang informatika atau komputer mempengaruhi aktivitas kehidupan manusia, baik dalam dunia industri, wiraswasta, perkantoran, instansi pemerintah maupun instansi swasta yang pekerjaan manusia sudah banyak digantikan dengan komputer.

Pada dunia kerja saati ini banyak sekali pesaing dalam bidang informatika karena berdirinya banyak kampus dan lembaga pendidikan di bidang informatika. Saat ini masih banyak orang lulusan informatika yang masih tidak paham memilih pekerjaannya, padahal dalam waktu perkuliahan sehari-harinya sudah mempelajari ilmu tersebut dan sudah memiliki transkrip nilai akademik.

Seharusnya dari transkrip nilai akademik tersebut sudah dapat memilih pekerjaan yang cocok di bidang informatika, kenyataannya masih banyak alumni informatika yang bekerja bukan dibidang informatika. Berdasarkan data alumni di STMIK BudiDarma dari tahun 2005 sampai 2012 terdapat 80% menjadi guru di SLTA sederajat khususnya di Sekolah menengah kejuruan (SMK) bidang komputer dan 17 % jadi karyawan di bidang marketing (pemasaran) dan bahkan ada menjadi sales promotion di Swalayan atau Plaza.

Dengan di buatnya tulisan ini agar alumni S1-teknik informatika dapat memilih pekerjaan dibidang informatika sesuai dengan kemampuan setiap individu dan tidak ada lagi kesalahan dalam pemilihan pekerjaan.

Banyak sekali jenis – jenis pekerjaan dalam bidang informatika. Pekerjaan tersebut di bagi dalam beberapa kelompok.

Kelompok pertama, adalah mereka yang bergelut di dunia perangkat lunak (software),baik mereka yang merancang sistem operasi,database maupun system aplikasi.Pada lingkungan kelompok ini, terdapatpekerjaan-pekerjaan seperti :

1. System analyst

Menguji, memelihara, dan memantau programkomputer dan sistem, termasuk koordinasi instalasiprogram komputer dan sistem.

2. Programmer

Pemrogram atau disebut juga ahli penataolahan adalah profesi yang menulis program perangkat lunak menggunakan bahasa pemrograman seperti Perl, C++, C#, JavaScript, Python, VB, Visual Basic .NET, PHP, dan lain-lain

- Advertisement -

3. Web designer

Web Designer adalah orang yang memiliki keahlian untuk membuat tampilan website jadi menarik. Misalnya efek ilustrasi pada website, tipografi, keseimbangan kontras, layout, dll.

4. Web programmer

Web programmer adalah sebuah pekerjaan dalam bidang teknologi informasi yang mana didalam pekerjaan tersebut seorang web programmer akan melakukan pengcodingan dan pemrograman sebuah website.

Kelompok kedua, adalah mereka yang bergelutdi bidang perangkat keras (hardware).Pada lingkungan kelompok ini, terdapatpekerjaan-pekerjaan seperti:

1. Technical engineer

Technical engineer seseorang yang memiliki tugas untuk melakukan pemasangan, melakukan konfigurasi serta mendukung beberapa peralatan jaringan, melaporkan status jaringan kepada atasan dan melakukan perancangan serta mengimplementasi solusi jaringan baru untuk memperbaiki jaringan yang ada.

2. Networking engineer

Pekerjaan NE biasanya berkaitan dengan Router, Server, Switch, dan Firewall.

Kelompok ketiga, adalah mereka yangberkecimpung dalam operasional systeminformasi. Pada lingkungan kelompok ini,terdapat pekerjaan-pekerjaan seperti :

1. Entry Data Processing (Operator)

Data Entry adalah jenis pekerjaan klerikal atau bersifat administrasi yang membantu perusahaan memproses informasi dengan mengambil data dari formulir, non dokumen atau rekaman suara untuk dimasukan ke dalam sistem komputer dan memastikan data tersebut tersimpan secara akurat dan efisien.

2. System Administrator

system administrator adalah profesi yang bertanggung jawab dalam pemeliharaan jaringan komputer perusahaan.

Dan masih banyak lagi jenis – jenis pekerjaan dalam bidang informatika.

Dari penjelasan di atas dapat di simpulkan bahwa masih banyak sekali lulusan informatika yang bekerja tidak sesuai bidangnya, padahal banyak sekali pekerjaan yang berkecimpung di bidang informatika. Dalam memilih pekerjaan kita harus sesuaikan jenis pekerjaan yang akan kita ambil sesuai kemampuan yang kita punya, jangan sampai kita salah memilih pekerjaan.

Referensi:

https://www.researchgate.net/profile/Tonni-

https://www.niagahoster.co.id/blog/web-designer/

https://blog.skillacademy.com/tugas-dan-skill-network-engineer

Mengenal Tanggung Jawab Profesi System Administrator dan Peluang Kerjanya

Limbong/publication/304626088_IMPLEMENTASI_METODE_SIMPLE_ADDITIVE_WEIGHTING_SAW_UNTUK_PEMILIHAN_PEKERJAAN_BIDANG_INFORMATIKA/links/57ab398808ae3765c3b723ab/IMPLEMENTASI-METODE-SIMPLE-ADDITIVE-WEIGHTING-SAW-UNTUK-PEMILIHAN-PEKERJAAN-BIDANG-INFORMATIKA.pdf

Amanda Dwi Cahyani Putri
Amanda Dwi Cahyani Putri
Mahasiswa Universitas Pamulang
Facebook Comment
- Advertisement -

Log In

Forgot password?

Don't have an account? Register

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.