
PT Pupuk Sriwijaya membangun pabrik pestisida di Cikarang, Jawa Barat, sejak beberapa bulan terakhir, untuk pengembangan produk perusahaan di sektor pangan.
Direktur Teknik dan Pengembangan PT Pusri Benny Hariyoso mengatakan perusahaannya telah mendirikan anak perusahaan PT Agro Lestari untuk membuktikan keseriusan menggarap sektor pestisida ini. “Saat ini masih dalam pengerjaan, tepatnya fase engineering dengan target selesai selama 18 bulan,” katanya di Palembang, Selasa.
Direktur Utama PT Pusri Musthofa mengatakan pihaknya menggandeng mitra asing yang sudah memiliki keunggulan di bidang teknologi pestisida untuk membangun pabrik di Jawa Barat ini dalam model join venture. Pendirian pabrik pestisida ini merupakan cara Pusri untuk mengembangkan perusahaan dengan menyiapkan investasi senilai Rp 150 miliar.
Selain merencanakan pembangunan pabrik pestisida, PT Pusri juga sedang mengerjakan proyek Pabrik Pusri II-B yang berada satu kawasan dengan Pabrik Pusri Palembang. “Sebenarnya sejak Januari hingga Februari akan sering dilakukan uji coba, tapi secara penuh kemungkinan akan beroperasi di Maret 2016 dengan target produksi sudah seratus persen,” katanya.(ANTARA)