Minggu, Desember 8, 2024

Ini Temuan BPOM Jelang Lebaran

- Advertisement -
Ilustrasi: Petugas Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Kota Bandung memeriksa beberapa makanan impor saat inspeksi mendadak (sidak) di Pasar Modern Yogya Riau Junction, Bandung, Jawa Barat, Selasa (16/6). Sidak tersebut dilakukan untuk memastikan tidak adanya kandungan seperti zat seperti borak, formalin, rodamin serta makanan kemasan impor yang tidak memiliki izin serta tidak mencantumkan bahasa Indonesia di supermarket atau swalayan menjelang Ramadan dan Idulfitri 2015. ANTARA FOTO/Novrian Arbi/
Ilustrasi: Petugas Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Kota Bandung memeriksa beberapa makanan impor saat inspeksi mendadak (sidak) di Pasar Modern Yogya Riau Junction, Bandung, Jawa Barat, Selasa (16/6). Sidak tersebut dilakukan untuk memastikan tidak adanya kandungan seperti zat seperti borak, formalin, rodamin serta makanan kemasan impor yang tidak memiliki izin serta tidak mencantumkan bahasa Indonesia di supermarket atau swalayan menjelang Ramadan dan Idulfitri 2015. ANTARA FOTO/Novrian Arbi/

Badan Pengawasan Obat dan Makanan menemukan 4.709 makanan dan minuman yang tidak memenuhi ketentuan. Temuan dari hasil intensifikasi pengawasan yang dilakukan rutin setiap jelang lebaran di seluruh wilayah Indonesia tersebut diperkirakan mencapai Rp 28,3 miliar.

“Hasil temuan ini yang paling banyak adalah pangan tanpa izin edar,” kata Kepala Badan Pengawasan Obat dan Makanan, Roy Sparringa, di kantornya.

Roy mengatakan sebanyak 75,5 persen makanan dan minuman tidak memiliki izin edar dengan nilai Rp 21,4 miliar. Sedangkan untuk pangan kedarluarsa jumlahnya mencapai 19,1 persen dengan nilai Rp 5,4 miliar. “Pangan rusak senilai Rp 1,5 miliar atau sekitar 5,4 persen,” katanya.

Jenis makanan dan minuman tanpa izin impor terbanyak adalah coklat, makanan pendamping air susu ibu, dan bumbu masakan. Mayoritas panganan tersebut berasal dari Korea. “Jelas ini membahayakan. Apa lagi ada makanan untuk bayi yang tergolong rentan,” katanya.(ANTARA)

Facebook Comment
- Advertisement -

Log In

Forgot password?

Don't have an account? Register

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.