foto: Instagram/@waktunyamemasak dan Instagram/@kuliner_tutorial
Nah buat kamu yang suka masak dan mau tidak mau harus menyediakan masakan untuk keluarga, tentunya kamu juga tidak mau jika masakan yang disajikan itu-itu saja bukan? Kamu bisa memasak dengan varian baru dan sederhana. Pasalnya sekarang ini kamu bisa dengan mudah menemukan resep masakan tanpa harus bersusah payah.
Seperti berikut ini beberapa resep masakan rumahan yang bisa kamu tiru untuk disajikan pada keluarga tercinta. Seperti apa? Berikut lansiran untuk pembaca GEOTIMES dari berbagai sumber, Kamis (28/01).
1. GULAI AYAM
foto: Instagram/@anishaulfa
Bahan-bahan:- 1/2 ekor ayam- 1 buah jeruk nipis- 1 batang serai geprek- 2 lembar daun salam- 2 lembar daun jeruk- 200 ml santan encer- 200 ml santan kental- air matang secukupnya- secukupnya garam dan kaldu bubuk.
Bumbu halus:- 6 siung bawang merah- 3 siung Bawang Putih- 3 butir kemiri sangrai- 4 cm lengkuas muda- 3 cm kunyit- 3 cm jahe- 1 sdm ketumbar- 1 sdt lada bubuk- 5 buah cabai rawit- 10 cabai merah keriting
Cara membuat:- Cuci bersih daging ayam dan lumuri dengan jeruk nipis diamkan kurang lebih 10 menit- Tumis bumbu halus sampai wangi, masukkan daun salam, daun jeruk, dan sereh, aduk sampai bumbu matang, masukkan ayam, aduk rata, masak sampai berubah warna, tambahkan garam dan kaldu- Masukkan santan encer dan air, masak dengan api sedang sampai daging ayam empuk- Setelah kuah menyusut dan daging ayam empuk, masukkan santan kental, masak sambil terus diaduk sampai santan mendidih dan bumbu meresap.
2. CAPCAY GORENG
foto: Instagram/@kumpulan_resep_masakk
Bahan:- 10 udang- 1 wortel besar- 1 brokoli kecil- 1/2 kembang kol- Sedikit Jamur kuping- Sedikit Kapri- Sedikit jagung muda
Bumbu:- 3 bawang putih, cincang- 1cm jahe, cincang- 2 sdm saos tiram- 1 sdm kecap asin- 1/2 sdm kecap ikan- 1 sdm kecap inggris- 1 sdm maizena (dilarutkan dengan 3 sdm air)- garam- air secukupnya
Cara membuat:- Cuci sayur dan potong-potong- Tumis bawang putih sampai wangi, masukkan jahe cincang dan udang sampai berubah warna- Masukkan wortel dan air secukupnya, lalu semua bumbu lainnya, cek rasa- Masukkan semua sayuran lainnya kecuali brokoli. Jangan masak terlalu lama, kira-kira sayur sudah setengah matang.- Terakhir masukkan brokoli aduk sebentar lalu larutan maizena. Aduk sampai air berubah agak kental, matikan api.
3. CUMI PEDAS MANIS
foto: kumpulan_resep_masakk
Bahan-bahan:- 1 kg cumi ukuran besar cuci bersih kemudian beri sedikit cuka dan garam, potong sesuai selera. Lalu cuci lagi sampai bersih.- 2 papan petai
Bumbu iris:- 10 butir bawang merah- 10 buah cabai keriting merah- 1 buah tomat- 50 gram daun bawang- dua ruas jahe
Bumbu halus:- 5 siung bawang putih- 6 butir bawang merah
Bumbu cemplung:- 5 sdm saus cabai- 1,5 sdm gula pasir- 2 sdm cabai rawit halus/uleg. kaldu bubuk secukupnya- 1/2 sdt lada hitam.
Caranya:- Tumis bumbu halus sampai matang lalu masukkan cumi. aduk rata.- Beri sedikit air (100 ml) kalau sudah mendidih masukkan semua bumbu.- Masukkan saat kuah mulai sedikit surut dan mengental masukkan semua bumbu iris plus petai.- Aduk-aduk biarkan sebentar lalu angkat dan sajikan.
4. IKAN MASAK BELIMBING
foto: Instagram/@resep_masak_bunda
Bahan-bahan:- bahan 3 iris ikan tenggiri.- secukupnya belimbing wuluh, buang ujung-ujungnya potong-potong mi rebus sebentar, sisihkan- 1 bungkus santan instan 65 ml- secukupnya air- rawit secukupnya- 1 sdt asam jawa larutkan dengan air hangat buang ampasnya- gula, garam kaldu bubuk- seruas lengkuas geprek- 1 lbr daun salam (boleh tidak dipakai)
Bumbu halus:- cabai merah keriting sesuai selera pedasnya- 6 bawang merah- 2 kemiri- seruas kunyit- 1 sdt terasi
Cara membuat:- Tumis bumbu halus masukkan daun salam dan lengkuas, santan dan air biarkan hingga mendidih tambahkan ikan dan belimbing. Masukkan larutan asam jawa. Setelah ikan matang masukkan rawit, garam, gula, kaldu bubuk.
5. Garang Asem Ayam
foto: Instagram/@resep_wenak
Bahan-bahan:- 1/2 ekor ayam- secukupnya air perasan jeruk nipis- 500 ml air- 4 sdt fiber creme- secukupnya minyak goreng
Bumbu iris:- 8 siung bawang merah- 4 siung bawang putih- 2 buah cabai hijau besar- 5 buah cabai merah keriting- 1 ruas lengkuas- 1 ruas jahe- 2 batang serai
Bumbu pelengkap:- 5 buah belimbing wuluh (iris)- 5 buah cabai rawit merah (utuh)- 2 buah tomat hijau- 1 buah tomat merah- 5 lembar daun salam- 3 lembar daun jeruk- gula, garam, kaldu bubuk rasa ayam- daun pisang secukupnya
Cara Membuat:- Kucuri ayam yang telah dibersihkan dengan air perasan jeruk nipis.- Diamkan sebentar.- Bilas dengan air bersih.- Rebus ayam sebentar hingga kotorannya keluar semua. Bersihkan kembali. Sisihkan.- Panaskan minyak goreng. Tumis bumbu iris hingga harum. Masukkan ayam, aduk rata.- Tambahkan air. Masak hingga mendidih.- Jika sudah mendidih, tuang fiber creme, gula, garam, kaldu bubuk.- Aduk rata. Koreksi rasa. Masak hingga santan menyusut dan ayam matang.- Siapkan wadah, alasi dengan daun pisang.- Tuang ayam dan kuah serta bumbu pelengkap. Tutup dengan daun pisang.- Kukus selama 30 menit.- Angkat dan sajikan.