Jumat, Januari 3, 2025

UM Sumatera Barat Sediakan Beragam Beasiswa, Dukung Pendidikan Tinggi 

- Advertisement -

Salah satu misi Persyarikatan Muhammadiyah yaitu mencerdasan kehidupan bangsa. Hal ini menjadi landasan inovatif dan inisiatif bagi Universitas Muhammadiyah (UM) Sumatera Barat dalam dunia pendidikan. Di tengah tantangan biaya pendidikan tinggi yang seringkali menjadi kendala bagi banyak calon mahasiswa, UM Sumatera Barat hadir dengan berbagai solusi untuk memastikan bahwa pendidikan tinggi tetap terjangkau bagi semua lapisan masyarakat.

Rektor UM Sumatera Barat, Dr. Riki Saputra, M.A., menjelaskan bahwa universitas ini secara konsisten mengalokasikan milyaran rupiah setiap tahunnya dalam bentuk beasiswa. Beasiswa ini disediakan melalui program internal kampus dan dirancang untuk memenuhi berbagai kebutuhan serta kondisi calon mahasiswa.

“Seluruh beasiswa itu mudah untuk diakses sepanjang memenuhi persyaratan yang berlaku” jelas Riki Saputra.

Hal ini mencerminkan komitmen UM Sumatera Barat untuk memastikan bahwa peluang pendidikan dapat diakses oleh siapa saja yang memenuhi kriteria.

Pada tahun akademik 2024/2025, UM Sumatera Barat menawarkan enam jenis beasiswa yang dirancang untuk mendukung calon mahasiswa baru. Jenis-jenis beasiswa tersebut meliputi; Beasiswa Prestasi, Beasiswa Persyarikatan Muhammadiyah, Beasiswa Dhuafa, Beasiswa Saudara Kandung Alumni dan Mahasiswa Aktif, Beasiswa Rekomendasi Pengurus Masjid/Mushalla, Beasiswa UM Sumatera Barat Peduli Bencana, Beasiswa Mahasiswa Asing, beasiswa mitra kampus dan Beasiswa PASKAMU. Untuk syarat dan pendaftaran bisa melalui website pmb.umsb.ac.id.

Visi pendidikan Muhammadiyah, yaitu membentuk manusia yang bertaqwa, berakhlak mulia, berkemajuan, dan unggul dalam IPTEKS, menjadi dasar dari semua inisiatif beasiswa ini. Dengan adanya berbagai jenis beasiswa, UM Sumatera Barat berharap dapat meringankan beban calon mahasiswa baru, memberi mereka kesempatan untuk menimba ilmu di jenjang pendidikan tinggi tanpa harus terbebani oleh biaya.

Inisiatif ini tidak hanya mencerminkan komitmen UM Sumatera Barat terhadap pendidikan, tetapi juga mendemonstrasikan bagaimana pendidikan tinggi dapat diakses oleh semua orang, terlepas dari latar belakang ekonomi mereka. Melalui beasiswa yang disediakan, diharapkan semakin banyak individu yang dapat meraih potensi maksimal mereka dan berkontribusi secara signifikan terhadap masyarakat dan bangsa. (Frans Fradinen)

Facebook Comment
- Advertisement -

Log In

Forgot password?

Don't have an account? Register

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.